Kesenian Gitar Klasik Lampung Tulangbawang : dalam Kajian Semantik dan Musikolo
Keterangan Bibliografi
Penerbit | : LIPI Press |
Pengarang | : Roveneldo dan Erizal Barnawi |
Kontributor | : |
Kota terbit | : Jakarta |
Tahun terbit | : 2021 |
ISBN | : 978-602-496-256-2 |
Subyek | : Tradisi-tradisi musik |
Klasifikasi | : 782.6 Rov k |
Bahasa | : Indonesia |
Edisi | : 1 |
Halaman | : xviii hlm. + 176 hlm.; 14,8 × 21 cm |
Pustaka Pilihan | : |
Jenis Koleksi Pustaka
E-Book Buku
Abstraksi
Keanekaragaman kebudayaan di Nusantara membuat Indonesia men-
jadi bangsa yang kaya dengan peradaban. Dengan ini, kebudayaan
daerah memberikan sumbangan dalam pengembangan kebudayaan na-
sional. Dalam Pasal 32 ayat 2 UUD 1945 dinyatakan bahwa (1) Ne gara
memajukan kebudayaan nasional Indonesia di tengah peradaban dunia
dengan menjamin kebebasan masyarakat dalam memelihara dan me-
ngembangkan nilai-nilai budayanya. (2) Negara menghormati dan
memelihara bahasa daerah sebagai kekayaan budaya nasional. Ayat itu
menunjukkan bahwa negara memberi kesempatan dan keleluasaan ke-
pada masyarakat untuk melestarikan dan mengembangkan bahasa dae-
rahnya sebagai bagian dari budaya masing-masing.
Musik gitar klasik Lampung Pepadun bermula dari sastra lisan
yang kemudian dinyanyikan dengan diiringi gitar tunggal. Musik itu
sudah sejak lama hadir dan berkembang dengan baik di lingkungan
masyarakat Lampung dan sudah menjadi tradisi bagi orang Lampung.
Seni musik itu perlu diapresiasi karena selain indah, seni musik ini dapat
menambah dan mewarnai khazanah budaya Nusantara. Di dalam seni
musik terdapat nilai-nilai pendidikan luhur yang meliputi pandangan
hidup, bagaimana berupaya meneguhkan iman dan takwa, belajar ju-
jur, berani, amanah, bijaksana, bertanggung jawab, memiliki budaya
Kata Pengantar
Kepala Kantor Bahasa
Provinsi LampungBuku ini tidak diperjualbelikan.
xiv
malu, rasa kasih sayang, serta ajaran untuk berperilaku baik. Buku yang
berjudul Kesenian Gitar Klasik Lampung Tulangbawang dalam Kajian
Semantik dan Musikologi ini menerapkan dua disiplin ilmu dalam satu
objek kajian, yaitu ilmu makna dan ilmu musik. Semoga buku ini
memberikan manfaat bagi pembacanya serta turut mengembangkan
dan memajukan tradisi dan budaya di Indonesia, khususnya tradisi dan
budaya Lampung
Inventaris
# | Inventaris | Dapat dipinjam | Status Ada |
1 | 2501/H1/2023.c1 | Ya |