Energi Generasi Tiga Berbasis Mikrob Fotosintetik dan Mikroalga Mendukung Solusi Krisis Energi Ramah Lingkungan

Keterangan Bibliografi
Penerbit : LIPI Press
Pengarang : Dwi Susilaningsih
Kontributor :
Kota terbit : Jakarta
Tahun terbit : 2020
ISBN : 978-602-496-147-3
Subyek : Sumber alam dan energi :
Klasifikasi : 333.7 Dwi e
Bahasa : Indonesia
Edisi :
Halaman : xi + 60 hlm.; 14,8 x 21 cm
Pustaka Pilihan :
Jenis Koleksi Pustaka

E-Book Buku

Abstraksi

Laju peningkatan populasi, kecepatan industrialisasi, dan kebu-
tuhan penduduk akan energi terus meningkat (4,7%/tahun). Pe-
menuhan energi hingga saat ini diperoleh melalui aktivitas pem-
bakaran batu bara, minyak bumi dan gas alam yang sebagian
besar berasal dari energi fosil atau energi konvensional. Proses
pengambilan dan pembakaran energi ini menyumbang masalah
lingkungan, yaitu kenaikan tingkat gas rumah kaca di atmosfer
bumi serta sebagai kontributor utama pemanasan global, peru-
bahan iklim dan kebocoran ozon. Pada tahun 2020 penurunan
emisi gas rumah kaca di Indonesia dicanangkan mencapai 26%
dengan usaha sendiri atau sebesar 41% jika dibantu oleh badan
internasional. Pernyataan sikap tegas RI ini diungkapkan pada
waktu konferensi perubahan iklim COP 21 Paris, 2015 1. Kebi-
jakan pemerintah RI guna menurunkan emisi gas rumah kaca
ditekankan pada empat sektor, yakni bidang energi, bidang
proses pengolahan industri dan pemanfaatan produknya, bidang
pertanian dan kehutanan, serta perubahan penggunaan lahan
lainnya dan bidang pengolahan limbah2. Hal ini sesuai dengan
kesepakatan dunia yang disebut Paris Agreement, 2016, melalui
badan dunia United Nations Framework Convention on Climate
Change (UNFCCC) yang mengatur mengenai perubahan iklim,
termasuk mitigasi, adaptasi dan pengelolaan, serta pendanaan
penurunan gas rumah kaca3. Guna mendukung penurunan ting-
kat pemanasan global tersebut, pemenuhan energi bersih yang ra-
mah lingkungan dan tidak menyisakan limbah dan berkelanjutan
menjadi salah satu solusi yang harus diupayakan di Indonesia.

Inventaris
# Inventaris Dapat dipinjam Status Ada
1 2433/H1/2023.c1 Ya